PETUNJUK PENGGUNAAN BUKU
Dalam penggunaan buku ini, tahapan berikut sangatlah penting.
1. Bacalah bagian pendahuluan untuk memahami konsep utuh Pembelajaran Bahasa Arab,
serta memahami Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar dalam kerangka Kurikulum 2013.
2. Setiap pelajaran berisi: Tujuan Pembelajaran, Materi inti, Proses Pembelajaran, Penilaian,
Interaksi guru dengan orang tua
3. Guru perlu mendorong peserta didik untuk memperhatikan kolom-kolom yang terdapat
dalam Buku Teks Pelajaran, sehingga perhatian peserta didik menjadi fokus. Kolom-kolom
tersebut adalah:
• Materi Pelajaran disajikan berupa materi pelajaran yang disesuaikan dengan Kompetensi
Inti dan Kompetensi Dasar.
• Pendalaman Karakter disajikan berupa kalimat sebagai penekanan dari dalam materi yang
mencerminkan pendidikan karakter.
• Penerapan pembelajaran bahasa Arab disusuaikan dengan ketrampilan bahasa yang akan
disajikan, yaitu qira’ah’, hiwar, istima dan kitabah.
• Evaluasi disajikan berupa kumpulan soal untuk mengukur kemampuan siswa dalam
memahami materi pelajaran. Evaluasi berupa a) Pilihan Ganda b) Isian Singkat c) Uraian
d) Portofolio e) Penilian Sikap
• Latihan Ulangan Umum Semester disajikan berupa soal-soal yang mencakup keseluruhan
materi pelajaran dalam satu semester sebagai evaluasi siswa
4. Dalam pelaksanaannya di sekolah Buku ini sangat mungkin dilakukan pengembangan yang
disesuaikan dengan potensi peserta didik, guru, sumber belajar, dan lingkungan.
Silakan klik tombol hitam yang ada di pojok kanan atas buku untuk dapat melakukan cetak (print) atau download gratis atas Buku Guru Mata Pelajaran Bahasa Arab Kelas V (lima) Madrasah Ibtidaiyah (MI) Pendekatan Saintifik Kurikulum 2013 di bawah ini.
No comments:
Post a Comment