Pembentukan Karakter Peserta Didik Melalui Kegiatan Pembiasaan Di Madrasah

pembentukan karakter peserta didik melalui kegiatan pembiasaan istighosah rutin

Pengembangan karakter peserta didik di MIN 1 Gresik -salah satunya- dilakukan dengan membiasakan perilaku positif tertentu dalam kehidupan sehari-hari. Tujuannya agar peserta didik terbiasa melakukan tindakan terpuji dengan baik tanpa menunggu perintah dari guru ataupun orang tuanya. 


Pembiasaan merupakan proses pembentukan sikap dan perilaku yang relatif menetap dan bersifat otomatis melalui proses pembelajaran yang berulang-ulang, baik dilakukan secara bersama-sama ataupun sendiri-sendiri. Hal tersebut juga akan menghasilkan suatu kompetensi, yakni Kompetensi Spiritual. Pengembangan karakter melalui pembiasaan ini dapat dilakukan secara terjadwal atau tidak terjadwal, baik di dalam maupun di luar kelas. Kegiatan pembiasaan di madrasah terdiri atas Kegiatan Rutin, Spontan, Terprogram, dan Keteladanan.


Salah satu upaya pembentukan karakter peserta didik melalui kegiatan pembiasaan yang dilaksanakan di MIN 1 Gresik adalah Kegiatan Istighosah Rutin. Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin setiap satu bulan sekali yang dikemas dalam rangkaian kegiatan sholat Dhuha berjama’ah, pembacaan Istighotsah, surat Yasin, Tahlil, dan ditutup dengan do’a.


Setelah sempat terhenti karena pandemi, kegiatan Istighosah Rutin MIN 1 Gresik hari ini, Rabu (15/09/2022) dapat dilaksanakan kembali. Berkat kerjasama antara MIN 1 Gresik dengan Pengurus Takmir Masjid Besar Darussalam Kedamean, kegiatan ini dapat diselenggarakan di luar kelas yang bertempat di Masjid Besar Darussalam Kedamean.


Bapak/Ibu guru mengharapkan penyelenggaraan istighosah ini dapat membuat peserta didik merasa tenang dan tenteram secara psikologis, sehingga dapat mengikuti kegiatan pembelajaran di madrasah dengan baik. Selain itu, kegiatan ini juga berguna untuk memupuk iman dan keyakinan melalui setiap lantunan bacaan zikir di dalam istighosah. Kegiatan tersebut juga menjadikan suasana madrasah tidak jauh berbeda dengan nuansa pondok pesantren.


Peserta didik MIN 1 Gresik sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Mereka dengan khusyuk melaksanakan sholat Dhuha berjama’ah, membaca Istighotsah, surat Yaasin, Tahlil, dan do’a. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat mental spiritual peserta didik MIN 1 Gresik, sehingga mereka menjadi generasi penerus bangsa yang hebat serta berakhlakul karimah. [MS]

No comments:

Post a Comment